Cara Select, Delete Dengan Klause 'Where' di MySQL


Selamat berjumpa kembali! Pada kesempatan yang baik ini, AG akan berbagi cara untuk menggunakan klause 'where' yang ada pada MySQL. 'Where' sendiri jika diartikan dalam Bahasa Indonesia memiliki arti yang lumayan banyak. 





Seperti yang terlihat pada gambar berikut :

Setelah kita mempelajari tentang bagaimana melakukan 'insert' data kedalam MySQL [cek disini], sekarang kita akan mempelajari tentang select dan delete tingkat lanjut menggunakan where. Untuk itu persiapkan senjata kita yaitu 'command promt / navicat / phpmyadmin / mysql workbench' pilih salah 
satu.

Kali ini AG akan menggunakan 'command promt' sebagai senjatanya, agar lebih mudah dalam pemahaman dalam penggunaan cmd. Karena software-software yang lain tergolong sangat mudah digunakan dan dapat dipelajari dengan otodidak. :) Ok, langsung saja buka cmd-nya.
 
Perhatian!!! Ketika masuk dalam folder mysql (sever menggunakan XAMPP) di 'c:\xampp\mysql\bin' dan telah masuk ke server mysql dengan cara mengetik 'mysql -u root -p' maka akan diminta untuk memasukkan password, tinggal enter saja maka akan langsung disambut oleh tulisan 'Welcome ...'


Setelah masuk kedalam server MySQL, kita bisa langsung praktek supaya tidak selalu teoritis, hehe. Saya asumsikan bahwa di database anda sudah ada tabel dengan nama 'aqiemgrouptb' seperti yang terlihat pada gambar dibawah ini.
Seperti script 'select' pada umumnya, untuk bentuk umumnya perintah select dan delete yang tidak menggunakan klausa where terlihat seperti dibawah ini :
  • SELECT : select * from nama_tabel;
  • DELETE : delete from nama_tabel;
Untuk perintah diatas, masih bersifat umum jika menggunakan perintah 'select' pada suatu tabel maka akan menampilkan semua isi / record dalam tabel tersebut. Begitu pula dengan perintah 'delete' maka semua record / isi dalam tabel yang dipilih akan terhapus.

Nah, perintah dengan disertai klausa 'where' akan menghindari terseleksi dan terhapusnya semua data yang dipilih dalam tabel. Jika kita hanya ingin menampilkan suatu data hanya yang memiliki id 'A1' atau jenis kelamin 'L' / 'P' maka perintah itu bisa dilakukan dengan adanya klausa 'where'. Bentuk umum perintah 'select' dan 'delete' dengan klause where yaitu :
  • SELECT : select * from nama_tabel where kondisi;
  • DELETE : delete * from nama_tabel where kondisi;
Sebagai contohnya perhatikan gambar dibawah ini :

Terlihat pada gambar tersebut pada awalnya menggunakan perinth 'select * from aqiemgrouptb;' dan semua data yang ada pada tabel terlihat semua. Namun, setelah digunakan perintah 'select * from aqiemgrouptb where id='A3';' maka data yang tampil hanyalah data yang memiliki id 'A3'. Mudah kan ?

Untuk penggunakan perintah 'delete' pun sama saja. Pertama kita akan menghapus data yang memiliki id 'A3' dan kemudian kita tampilkan kembali semua data dengan perintah 'select * from aqiemgrouptb' untuk mengecek datanya. Perhatikan gambar dibawah!

Jelas ? Jika belum kamiakan menerangkan, hehehe....

Perintah 'delete from aqiemgrouptb where id='A3' memiliki arti kita memilih suatu data yang memiliki id = 'A3' dimana pada tabel tersebut yang memiliki id 'A3' hanya ada pada 1 data maka data itulah yang terhapus. Jika dalam tabel tersebut id 'A3' dimiliki oleh 5 / 10 data maka data tersebut juga akan ikut terhapus.

Semoga bermanfaat dan salam semangat belajar!!!
Ahmad Istakim

Alumni dari jurusan Manajemen Informatika di Universitas Sains Al-Qur'an (UNSIQ ) Wonosobo. Tertarik dalam bidang pendidikan, teknologi komputasi dan disiplin ilmu keislaman ( Tafsir, Hadits, Arudl, Nahwu-Sharaf, Fiqh maupun Aqidah ) - https://s.id/blog-islamQ. Pernah juga mengenyam pendidikan di beberapa pesantren yang ada di Kab. Wonosobo dan Kab. Purworejo

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama